Hujroh - Forum Pesantren Indonesia Alumni Pesantren Indonesia Forum      Misi Hujroh
 

Main juga kesini sul:
The Ghurfah Kisah Sukses Alumni Alumni di Luar Negeri Bisnis Online Hikayah fi Ma'had Railfans Dunia Pesantren Ekonomi Islam
Forum  Knowledge  Kisah Sukses Alumni 
Wiwid Aditya Nugroho Santri yang Sukses Berkarier di Maskapai Nasional
Pages: [1]

(Read 4390 times)   

Admin

  • Administrator
  • Abadan fi Ma'had
  • ***
  • Admin No Reputation.
  • Join: 2013
  • Posts: 2615
  • Logged



Wiwid Aditya Nugroho Santri yang Sukses Berkarier di Maskapai Nasional

Siapakah nama Antum?
Jawab:
Perkenalkan nama lengkap saya Wiwid Aditya Nugroho, biasa dipanggil dengan mas wiwid atau mas adit.

Alumni Gontor tahun berapa nih?
Jawab:
Alhamdulillah bisa tamat dari Gontor tahun 2008, lalu ISID (UNIDA-now) lulus on-time tahun 2012


Dimana antum tinggal sekarang?
Jawab:
Sekarang saya tinggal di cengkareng, Jakarta Barat. terkadang saya stay di mess karyawan Lion Air, di Talaga Bestari, Perumahan Lion Air Group, Balaraja Timur, Kab. Tangerang

Apakah antum sudah mempunyai pendamping hidup? Berapa banyak? (anak Antum maksudnya )
Jawab:
Untuk saat ini Alhamdulillah masih single alias JOFISA (Jomblo Fi Sabilillah) hehehe, masih dalam ikhtiyar

Bisa dijelaskan sekelumit pengalaman Antum ketika di gontor? dulu pernah nongkrong bagian apa ya?
Jawab:
Dulu waktu santri kelas 5 pernah diberi amanah untuk memegang Koperasi Pelajar (KOPEL) dengan omzet bisa mencapai +1 milyar dalam setahun, kemudian kelas 6 dipindah ke gontor 7 kendari (Sulawesi Tenggara) diberi amanah sebagai Koordinator Gerakan Pramuka, sebagai Ankuset dan kuang. Karena waktu itu pengurusnya hanya 6 orang (2 orang koord, 4 orang bindep), jadi kita dituntut untuk multitasking. Kemudian lanjut ke ISID Gontor kampus siman. Bergabung bersama dewan racana pramuka Al-faroby, di tahun berikutnya diberi amanah untuk menjadi bendahara senat fakultas syariah, ketua seminar bursa efek indonesia, ketua praktek penganyaan lapangan / magang prodi muamalat di Jogjakarta, lalu menjadi anggota department pengabdian masyarakat (DPM), dengan job desc blusukan ke penjuru desa untuk mengontrol TPA binaan ISID.


Setelah lulus dari Gontor, Antum melanjutkan sekolah/ kuliah dimana ya?
Jawab:
Setelah lulus kebetulan dapat pengabdian menjadi mahasiswa murni ISID kampus siman, masuk di fakultas syariah, prodi muamalat. Alhamdulillah qodarullah lulus tahun 2012, lalu kerja di Lion Air, 3 tahun kemudian tepatnya 2015 (kuliah sambil kerja) melanjutkan studi di sekolah pascasarjana Universitas Muhammadiyah Prof. DR. Hamka (UHAMKA) prodi Magister Manajemen bisnis, dan Alhamdulillah bisa selesai dalam kurun waktu 1 tahun 8 bulan, tepatnya tahun 2016, kemudian baru wisuda tahun 2017 bareng teman-teman angkatan.

Setelah lulus dari Gontor, langkah terhebat apa yang pernah Antum ambil?
Jawab:
Langkah terhebat yah bisa lanjut kuliah ke jenjang magister dengan hasil keringat sendiri, tanpa bantuan sepeser pun dari orang tua….. itu sesuatu banget, merasakan bagaimana jerih payah orang tua menyekolahkan anaknya. Dan sekarang memulai usaha kecil-kecilan dari nol dengan modal sendiri. Belajar untuk mandiri 100%.

Antum sekarang menjadi berkarya di bidang apa?
Jawab:
Untuk saat ini, saya belum menghasilkan suatu karya, hehe… tapi mungkin di masa yang akan datang. Dan sekarang tidak berkarya tapi berkarir di Maskapai Lion Air, Divisi niaga, bagian bisnis analyst.

Sudah berapa lama Antum tenggelam dalam bidang  ini?
Jawab:
Hhmm… 5 tahun lebih

Angin apa yang membawa Antum menekuni bidang ini?
Jawab:
Awal nya sih coba-coba lamar online, Alhamdulillah keterima di Lion Air dan sampai sekarang

Mengapa Antum memutuskan untuk terjun di pekerjaan ini?
Jawab:
Karena pekerjaannya santai, enjoy, penuh dengan strategi bisnis dan intrik

Bisa dijelaskan proses singkat awal masuk bidang ini?
Jawab:
Awal masuk di Lion Air, pertama nyoba-nyoba masukin lamaran online, eh tiba-tiba ada sms untuk psycotest di kantor pusat, harmoni-gadjah mada (JAK-PUS), lolos kemudian ke langkah berikutnya interview bersama user (Manager bagian) hasilnya lolos, kemudian training system airlines, lalu di uji bagaimana booking ticket, market analyst, authority of seat aircraft pengetahuan tentang letter code of city & airlines, trus diuji lagi, kemudian medical check-up, finally….. lolos dan diterima lalu teken kontrak.

Apa kendala terberat Antum dalam bidang ini?
Jawab:
Pertama-tama sih luar biasa berat karena mendapatkan pekerjaan yang 360 derajat berbeda dengan background study saya. Di bangku kuliah biasa mengenal teori ekonomi islam, akad mudhorobah (bagi hasil), musyarokah, murobahah... dll, eh ko kerjanya ngitung passenger on board (total penumpang yang terbang), ngatur kapasitas pesawat boeing, airbus, dan ATR, request extra flight, dll… Itu SUPER WOW banget. Butuh adaptasi dan belajar cepat biar bisa bersaing dengan lainnya. Modal mental man jadda wa jadda dan al-muhim YAHANU awalan…. Alhamdulillah bisa bersaing dan mendapat pekerjaan yang dapat tingkat kesulitannya tinggi yakni memantau market untuk wilayah penerbangan Indonesia timur.

Hal hal menarik apa selama berada di bidang ini?
Jawab:
Bisa mempelajari bagaimana perilaku konsumen, marketing intelligence, persaingan bisnis, serta dapat mengetahui pertumbuhan perekonomian Indonesia, sehingga ilmunya bisa dipakai nanti ketika kita ingin menjadi entrepreneur.

Apa target dan harapan Antum kedepan terhadap bidang Antum ini?
Jawab:
Target nya sih… islamisasi penerbangan hehehe, dulu waktu kuliah di ISID mendapat wejangan dari pak hamid fahmi zarkasy di doktrin untuk islamisasi ilmu pengetahuan, dan sekarang kita sebagai praktisi harus berjuang mewujudkan itu. Islamisasi penerbangan yang dimaksud focus pada Sumber Daya Manusia, dengan cara mengajak teman kita untuk sholat 5 waktu, membuat pengajian bagi yang belum bisa mengaji, memberikan solusi keislaman sesuai al-quran dan sunnah, dan sharing ilmu agama dengan teman satu divisi. Karena masih banyak mereka yang kurang dalam pengetahuan agama, apalagi sekarang ini Indonesia sudah mngalami sipilis kronis/akut (SIPILIS: sekuler, pluralism, dan liberalisme).
Harapan kedepan, semoga penerbangan di Indonesia makin jaya, dan perusahaan lokal mampu merajai market dalam negeri.


Selain bidang ini, adakah pekerjaan lain yang Antum lakukan?
Jawab:
Ada… yah semacam bisnis kecil-kecilan seperti menerima order cetak undangan pernikahan, kadang jualan makanan, berdakwah juga di kantor lebih sering face to face yah ketimbang di atas mimbar hehe, dan saat ini saya aktif berorganisasi di pemuda muhammadiyah cengkareng

Apa nasihat dan wejangan Antum bagi para alumni gontor yang ingin menekuni bidang seperti Antum?
Jawab:
Untuk teman-teman alumni gontor, yang ingin berkiprah di dunia penerbangan, belajar yang serius, optimis untuk bersaing, dan tetep jaga PM di jidatmu. apabila sudah terjun di dunia penerbangan, ambil sisi positifnya dan jangan sampai terbawa kepada hal-hal yang negative. “Fi ayyi ardhin tato’ wa anta mas’ulun a’n islamiha”

Menurut Antum, bagaimana peluang para Alumni dalam bidang ini ditahun tahun mendatang?
Jawab:
Sudah banyak dari alumni gontor yang berkiprah di dunia maskapai penerbangan baik itu maskapai lokal swasta maupun BUMN, maupun internasional, ada yang jadi Pilot, pramugara, engineering, ground staff, flight operation officer (FOO), staff menara Air Traffic Control (ATC)  dan lain sebagainya. Dan peluang itu sangat terbuka lebar. Nothing is impossible …. Almuhim yahanu awalan sul hehehe pokoknya man jadda wa jadda lah.

Kontak Antum
No hp/ WA   : email aja yah
Email      : adityawide@gmail.com
FB      : Wiwid Aditya Nugroho
Twitter      : @dityawide25
   Instagram   : aditya_wide

FORUM PESANTREN ALUMNI GONTOR
PLEASE KOMENTAR DAN SHARE


PUNYA INFORMASI YANG LEBIH BAIK TENTANG INI? SILAHKAN KOMENTAR DI BAWAH YAH


« Last Edit: 03 Mar, 2018, 11:40:47 by Admin »